Pubg Remastered Miramar dan Hadir Dua Map Baru, Berikut Infonya
Pubg Remastered Miramar dan Hadir Dua Map Baru – Pubg merupakan game battle royal yang sangat terkenal dan favorit. Game tersebut tersedia untuk berbagai platform mulai PC hingga mobile. Keseruan di dalam gamenya juga sudah dibuktikan sendiri oleh para gamers di seluruh dunia. Dan kabarnya pubg akan menghadirkan map baru untuk platform PC.
Pihak pubg juga akan mengeluarkan patch note dengan berbagai update yang menarik. Salah satunya yang paling menarik adalah Pubg Remastered Miramar Dan Hadir Dua Map Baru. Informasi lebih lanjut akan di bahas pada artikel ini, jadi simak hingga akhir.
Info Menarik Pubg Remastered Miramar Dan Hadir Dua Map Baru
Miramar dan Erangel merupakan map paling tua yang masih dipakai pada game Pubg. Sebelumnya juga sempat hadir map baru namun tidak secara permanen. Nah kali ini Krafton memutuskan untuk membuat versi remastered untuk map Miramar. Tidak hanya itu, akan hadir juga dua map baru yang akan meramaikan game pubg versi PC. Nah, informasi lebih lengkap telah diringkas pada point – point di bawah ini.
Miramar merupakan map yang mengambil setting kawasan gurun pasir dengan ukuran yang paling besar. Entah karena faktor apa, gameplay di map tersebut rasanya tidak berkembang. Oleh sebab itu, Krafton membuat Miramar remastered. Tentu ini adalah kabar yang bagus bagi para penggemar, sehingga bisa merasakan gameplay yang lebih seru ketika bermain di map terbesar itu.
Sebenarnya project map Miramar remastered ini sudah cukup lama dikerjakan oleh Krafton. Akan tetapi untuk rilis resmi di server utama memang baru di bulan ini. Untuk versi map baru tentu banyak perubahan yang telah hadir di dalamnya. Untuk kapan map Miramar remastered bisa dimainkan, masih belum ada kabar tepatnya yang jelas adalah dalam waktu dekat ini.
Berdasarkan penjelasan dari Krafton, map Miramar versi baru yang akan hadir tersebut tetap menghadirkan gameplay lamanya. Namun dengan beberapa gameplay baru yang telah dikombinasikan. Salah satu yang diperlihatkan yaitu area Terrian yang sekilas mirip namun terlihat berbeda. Yang paling mencolok adalah tampilan visual dari Miramar terbaru yaitu akan lebih terang daripada versi lama.
Baca Juga: Cara Mendapatkan Bundle Sealie FreeFire FF
Sejumlah upgrade baik dari segi visual ataupun desain juga telah ditambahkan untuk memberikan kesan baru saat bermain di map lama tersebut. Sebelumnya Erangel juga mengalami hal yang sama, yaitu dengan hadirnya map erangel remastered. Update semacam ini memang selalu membuat game jadi lebih menarik. Para penggemar juga sudah tidak sabar untuk bermain di map Miramar versi baru tersebut.
Pada update patch terbaru kali ini, Krafton tidak hanya menghadirkan Map Miramar remastered saja namun juga dua map baru dengan ukuran 8×8. Nama map tersebut yaitu Tiger dan Kiki. Tampilan map tiger mengandung unsur dari map Miramar dan eranger. Map ini akan dirilis setelah Miramar remastered keluar. Akan hadir juga fitur respawn pada map tersebut. Lalu untuk map kiki tampilannya lebih terlihat futuristik, modern, seperti kawasan perkotaan dengan gedung – gedung tinggi. Untuk map kiki akan dirilis setelah map tiger.
Bagaimana menarik sekali bukan? Dengan bertambahnya map maka permainan akan semakin bervariasi dan seru. Untuk saat ini masih belum ada kabar tentang map Miramar remastered untuk pubg mobile. Jadi para player pubg mobile masih harus bersabar. Nah, itulah tadi info menarik tentang Pubg Remastered Miramar dan Hadir Dua Map Baru yang sempat Family Pulsa bagikan.