Strategi Bisnis Online Terbaik Lewat Media Facebook

Strategi Bisnis Online – Anda pemula dalam bisnis online? Nah, untuk itu Anda direkomendasikan untuk bisnis online lewat media Facebook karena terbilang lebih efektif dan memiliki banyak potensi untuk menjangkau target market yang lebih besar. 

Coba Anda bayangkan bahwa Facebook mampu mencakup lebih dari puluhan juta orang setiap harinya. Sehingga Facebook sangat tepat untuk dijadikan internet marketing dalam menggaet banyak konsumen baru dalam penawaran produk terbaru Anda. 

Facebook sendiri kini memang jaringan sosmed yang paling terbanyak dalam mendapatkan anggota baru sehingga jika Anda ingin jualan di Facebook pastinya profit yang akan Anda hasilkan sangatlah besar. Produk yang bisa Anda tawarkan di Facebook juga bisa berupa barang maupun jasa.


Strategi Bisnis Online Terbaik Lewat Media Facebook


Namun tidaklah mudah untuk memilih akun pengguna Facebook yang memiliki potensi besar untuk mendatangkan peluang meraih keuntungan yang lebih bagi perusahaan dalam jualan lewat social media Facebook. Namun jika Anda tahu cara bisnis online yang terbaik lewat Facebook maka dipastikan Anda bisa berkesempatan besar meraih profit yang lebih dari penawaran produk atau jasa yang Anda tawarkan lewat Facebook. Nah, berikut ini strategi bisnis online via Facebook yang perlu Anda ketahui:


Gunakanlah Pemasaran Group Untuk Promosi Lewat Facebook

Cara pertama dalam melakukan pemasaran di Facebook adalah dengan membuat pemasaran group. Media Facebook telah memberikan fasilitas yang terbaik, dimana akun setiap pengguna Facebook bisa berdiskusi atau berkumpul di group Facebook sehingga para pengguna Facebook yang mempunyai minat sama pasti akan membahas persoalan yang juga sama. 

Misal, produk Anda masuk dalam kategori peralatan elektronik dan properti maka dengan strategi market share ini akan memungkinkan produk yang Anda jual masuk dalam group yang juga berkaitan langsung dengan mendatangkan para pembeli yang memiliki potensi terbaik untuk mencari keuntungan. Dengan strategi promosi di FB ini sangat memungkinkan Anda berhasil mengembangkan pemasaran yang terbaik untuk memperoleh pemirsa yang terfokus dan tertarget. Strategi inilah yang nantinya akan membantu Anda dalam sistem pemasaran yang terbaik berikutnya.


Gunakan Facebook Ads Untuk Strategi Promosi

Cara melakukan promosi dengan Facebook Ads ini akan membantu Anda untuk melakukan pemasaran produk dengan sistem berbayar. Sehingga dalam sistem ini bukan termasuk kategori bisnis tanpa modal, karena iklan yang akan ditampilkan nantinya oleh Facebook akan dikelompokkan sesuai Filter Audience dan akan tayang di Facebook secara otomatis. Misal, Anda menginginkan target pembeli untuk produk Anda wanita yang berusia 22-35 tahun yang memiliki hobi shopping. Namun Anda jangan khawatir, dengan jualan di Facebook yang menggunakan sistem Facebook Ads maka pihak Facebook akan meneliti sejauh mana aktivitas para pengguna akun Facebook tersebut, sehingga iklan Anda akan tampil secara tepat kepada pemirsa.


Gunakanlah Fitur Yang Paling Selektif Untuk Memperoleh Pemirsa Paling Tepat


Anda dapat memanfaatkan fitur sistem pencarian pada facebook untuk mencari aktivitas-aktivitas yang banyak disukai oleh para pengguna facebook. Misalnya, produk/jasa yang termasuk dalam daftar bisnis online. Dengan memanfaatkan sistem tersebut akan mempermudah Anda memperoleh pemirsa yang telah Anda targetkan karena tentu tidak semua para pengguna akun Facebook berminat untuk melihat produk/jasa yang Anda tawarkan. Nah, misalnya jika bisnis Anda masuk kategori bisnis online shop maka target market yang harus dipilih adalah para wanita yang hobi shopping. Namun jika bisnis Anda termasuk kategori bisnis kuliner online maka target pasarnya adalah mereka yang hobi kuliner.

Nah, jadi pemasaran lewat media Facebook memang menjadi strategi bisnis online paling terbaik yang mampu mendatangkan peluang profit yang jauh lebih besar. Untuk itu, lakukan promosi via Facebook jika ingin mendapatkan profit yang lebih. Semoga bermanfaat!